5 Aplikasi Penyetel Gitar Terbaik Di Android

Gitar merupakan alat musik yang sangat membantu kamu bila sedang sedih, terutama buat kamu yang pandai bermain gitar. Selain itu bagi anda yang hobi main gitar atau kamu memiliki sebuah band pasti sehari-harimu akan sepi bila tidak ditemani gitarmu. Namun bagaimana bila kamu hendak bermain gitar ternyata malah gitarmu tidak setel sehingga suara yang dikeluarkan dari petikan gitarmu menjadi kurang enak didengar, oleh karena itu kami menrekomendasikan buat kamu aplikasi penyetel gitar berikut ini.

5 Aplikasi Penyetel Gitar Android Terbaik

1. PitchLab Guitar Tuner (LITE)

PitchLab Guitar Tuner (LITE)

Aplikasi penyetel gitar pertama yang kami rekomendasikan adalah PitchLab Guitar Tuner (LITE) aplikasi ini memang dikhususkan buat pemula, jadi kalau memang kamu baru belajar bermain gitar sangat cocok menggunakan aplikasi yang memiliki rating 4.4 yang didownload lebih dari 5 juta kali.

Versi dari aplikasi ini sendiri ada dua yakni versi LITE dengan ukuran 1 MB, dan versi PRO yang memiliki ukuran 5 MB, perbedaannya versi LITE ada Iklan versi PRO tidak ada iklan dan ada fitur tambahanya dan ada juga pembelian didalam aplikasi.

2. Penyetem & Metronom

Penyetem & Metronom

Aplikasi penyetem gitar selanjutnya yang sangat direkomendasikan oleh kami adalah Penyetem & Metronom dengan ukuran aplikasi sebesar 4,3 MB ini kamu bisa menyetem gitar, baik buat kamu yang pemula maupun profesional karena didalam aplikasi ini sangat banyak fitur yang diberikan diantaranya:

  • Mendukung semua jenis alat musik: piano, gitar, ukulele, mandolin, biola, cello, biola alto, bass, drum, suling, harmonika dengan banyak pengguna aktif!
  • Mendukung semua jenis alat musik transposisi, termasuk B-flat clarinet, F horn, E-flat saxophone, D-flat piccolo dan banyak lagi.
  • Latihan tangga nada
  • Mengontrol ketukan per menit (BPM) dengan akurat
  • Detektor BPM
  • Time tracker waktu latihan
  • Penyetem dengan akurasi tinggi
  • Mode metronome visual dengan menggunakan flashlight kamera ponsel
  • Garpu tuner dan pipa nada
Simak juga:  Filter IG Nutupin Muka, Mau Tahu Cara Mendapatkannya?

Itulah tadi beberapa fitur dari aplikasi ini, selain itu aplikasi ini juga sudah di unduh lebih dari 5 juta dan lebih dari 40 ribu pengguna google play mengulasnya.

3. Menyetem Gitar – Ukulele, Gitar Akustik & Listrik

Menyetem Gitar - Ukulele, Gitar Akustik & Listrik

Aplikasi berikuti ini juga sangat cocok banget buat pemula karena dari segi tampilan yang sangat ramah pengguna dan juga mudah digunakan sehingga buat kamu yang baru mau belajar gitar bisa mengatur gitar kamu dengan sangat gampang melalui aplikasi ini.

Aplikasi dengan rating 4.5 ini sudah lebih dari 10.000.000 kali di download dan memiliki lebih dari 200 ribu ulasan diplaystore

4. Guitar Tuner Free- Fender Tune

Aplikasi yang satu ini sangat keren, selain karena fiturnya yang sederhana namun lengkap tapi ternyata aplikasi ini berukuran hanya 250KB. Walaupun dengan ukuran segitu kamu bisa menyetem gitar kamu dengan gampang.

Rating aplikasi ini sendiri adalah 4.3 dan sudah didownload lebih dari 1juta kali serta memiliki ulasan penggunanya lebih dari 29040 pada saat artikel ini ditulis.

5. Guitar Tuner Free – GuitarTuna

Rekomendasi terakhir dari kami adalah aplikasi penyetem / penyetel gitar bernama Guitar Tuner Free – GuitarTuna dari pengembang yang bernama Yousician Ltd. Aplikasi ini sudah di-unduh lebih dari 10 juta kali dan memiliki rating yang tinggi yakni 4.8 ini menunjukan betapa bermanfaatnya aplikasi ini bagi pemula maupun profesional, oleh karena itu dari ke 4 aplikasi diatas kami merekomendasikan yang ke 5 ini karena sudah terjamin.

Simak juga:  Arti Dari Lagu WAP Shuba Viral TikTok

Aplikasi ini sendiri berukuran 33MB dan sudah 1 juta lebih pengguna mengulasnya, namun patut kamu tahu bahwa dalam aplkasi ini tidak ada iklannya selain itu kamu juga dapat membuka fitur pronya dengan membeli aplikasi didalamnya.

Baca juga7 Aplikasi Remix Lagu di Android, Buat Androidmu Jadi Alat DJ yang Keren

Itulah ke lima aplikasi penyetel gitar untuk android yang pastinya paling bagus dan terbaik, semoga kamu baik yang baru belajar maupun yang sudah pandai semakin profesional lagi.

You May Also Like